Kali ini kami diberikan kesempatan melihat pengerjaan Kit uji yang termasuk merupakan produk baru di Elabscience. Mereka secara independen mengembangkan serangkaian kit uji yang sesuai untuk screening inhibitor. Kit tersebut untuk membantu penelitian skrining obat. Pengujian Skrining adalah teknologi pemindaian yang menggunakan enzim dan reseptor terkait penyakit sebagai target tindakan untuk menguji aktivitas senyawa alami atau sintetis dan melakukan pemindaian berdasarkan hal ini, dan digunakan secara luas dalam pemindaian obat di bidang penelitian seperti anti-tumor, penyakit imun, anti-inflamasi, dan diabetes.
Macam-macam Inhibitor Screening Kit dari Elabscience
Tahun 2024 Elabscience telah mengeluarkan produk kit inhibitor yang sudah teruji secara akurat oleh R&D dan sistem inspeksi mereka. Adapun produk kit inhibitor yang sudah dipasarkan sebagai berikut.
Tabel 1. Inhibitor Screening Kit dari Elabscience
Brand | No. Katalog | Deskripsi | Jumlah test |
Elabscience | E-BC-D007 | Dipeptidyl Peptidase IV (DPP4) Inhibitor Screening Assay Kit | 96T |
Elabscience | E-BC-D001 | Angiotensin I Converting Enzyme 2 (ACE2) Inhibitor Screening Kit | 96T |
Elabscience | E-BC-D011 | 3-Hydroxy-3-methylglutaryl-CoA Reductase (HMGR) Inhibitor Screening Kit | 96T |
Elabscience | E-BC-D003 | Matrix Metalloproteinase 3 (MMP-3) Inhibitor Screening Kit | 96T |
Elabscience | E-BC-D004 | Neuraminidases (NA) Inhibitor Screening Assay Kit | 96T |
Elabscience | E-BC-D019 | Xanthine Oxidase (XOD) Inhibitor Screening Kit | 96T |
Saat ini mereka juga sedang mengembangkan marker screening inhibitor lainnya. Dapat anda lihat disini.
Teknik Pengerjaan Angiotensin I Converting Enzyme 2 (ACE2) Inhibitor Screening Kit
Enzyme Converting angiotensin 2 (ACE2) merupakan komponen penting dari sistem renin angiotensin (RAS). RAS atau sistem renin-angiotensin-aldosteron (RAAS) adalah sistem hormon yang mengatur tekanan darah dan keseimbangan cairan dan elektrolit, serta resistensi pembuluh darah sistemik, dengan kata lain juga berperan dalam patofisiologi hipertensi. Produk akhir RAS, yaitu angiotensin II menyebabkan hipertensi, sehingga digunakan obat angiotensin converting enzyme inhibitor (ACE-I) untuk menghambat pembentukan angiotensin II. Hal ini dikarenakan Angiotensin I akan menjadi angiotensin II oleh enzyme converting angiotensin (ACE) yang ditemukan pada permukaan sel endotel vaskular.
Komponen Kit Angiotensin I Converting Enzyme 2 (ACE2) Inhibitor Screening dari Elabscience
Note: dibutuhkan alat dan bahan selain yang terdapat pada kit
Alat: Fluorescence microplate reader (Ex/Em=325 nm/395 nm)
Bahan: DMSO
Prinsip Kerja Kit
Prinsip kit ini adalah ACE2 mengkatalisis dekomposisi substrat, melepaskan produk fluoresensi. Penambahan inhibitor dapat menghambat nilai fluoresensi, dan kemampuan penghambatan inhibitor dapat ditentukan oleh nilai fluoresensi.
Preparasi Reagent
Note: setiap pencampuran reagen dengan solution atau buffer pastikan tercampur rata. Setelah preparasi reagent, tempatkan pada cool box yang berisi es.
Tahap Pengerjaan
Perhitungan
Inhibition Rate (%) = (Fcontrol – Fsample) ÷ (Fcontrol – Fblank) × 100%
Fsample: nilai intensitas fluoresensi pada sampel. Saat sampel memiliki penghambatan nilai fluoresensi akan lebih tinggi dari kontrol
Fcontrol: nilai intensitas fluoresensi pada sampel. Setara dengan aktivitas enzim 100%.
Fblank: nilai intensitas fluoresensi pada well blank.