Kata “cytokine” berasal dari kombinasi 2 kata Yunani yaitu “cyto” yang berarti sel dan “kinos” yang berarti pergerakan. Protein ini berukuran kecil (~5–20kDa) yang memegang peran penting dalam sinyal sel. Sedangkan menurut Wikipedia Sitokin adalah kategori luas dari protein kecil yang penting dalam pensinyalan sel. Pelepasan sitokin akan berpengaruh terhadap perilaku sel terdekatnya. Telah diketahui dengan baik bahwa sitokin terlibat dalam sinyal autokrin, sinyal parakrin dan sinyal endokrin sebagai agen modulasi imun. Pembeda pastinya dengan hormon belum diketahui pasti dan membutuhkan riset lanjutan.
Yang termasuk ke dalam protein ini antara lain kemokin, monokin, interferon, interleukin, limpokin dan tumour necrosis factor tapi secara umum bukan hormon atau faktor pertumbuhan (meski ada tumpangtindih dalam terminologi). Protein ini diproduksi oleh banyak sel, termasuk sel immun seperti makrofag, limfosit T, sel mast, limfosit B dan juga sel endotel, fibroblast dan bermacam sel stroma; menjadikan protein ini diproduksi oleh lebih dari satu jenis sel.
Tabel 1. Perbedaan Sitokin dan Hormon
Sitokin | Hormon | |
---|---|---|
Pengertian | Protein berukuran kecil yang terlibat dalam komunikasi interseluler dalam respon immun | Biokimia yang diproduksi oleh kelenjar yang terlibat dalam fisiologi dan perilaku |
Tipe molekul | Protein | Protein, steroid, turunan asam amino, turunan asam lemak dan lainnya |
Produksi | Oleh sel immun dan non sel immun | Oleh kelenjar endokrin |
Sitokin bekerja melalui reseptor dan yang paling penting dalam sistem imun adalah: memodulasi keseimbangan respon imun humoral dan cell-based dan mengatur pematangan, pertumbuhan dan ketanggapan populasi sel tertentu. Beberapa sitokin menghambat atau merangsang aksi yang lainnya dengan cara yang rumit.
Berbeda dengan hormon, yang sama juga penting dalam sinyal sel, hormon bersirkulasi dalam konsentrasi yang kecil dan biasanya diproduksi oleh sel spesifik. Sitokin penting dalam kesehatan dan penyakit, khususnya dalam kaitannya dengan respon terhadap infeksi, respon immun, inflamasi, trauma, sepsis, kanker dan reproduksi.
Elabscience memiliki banyak pilihan terbaik dalam menunjang riset Anda.
Baca juga artikel lanjutan Bagian 2 di sini