Indonesian Medical Education and Research Institute (IMERI) Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia berkolaborasi dengan PT Indogen Intertama dalam melaksanakan kegiatan Workshop di klaster Metabolic Disorder, Cardiovascular and Aging Research Center (MVA) IMERI FKUI. PT Indogen Intertama sebagai salah satu perusahaan penyedia kebutuhan reagen dan ELISA kit juga mendatangkan principal Elabscience dari Wuhan, China sebagai Pembicara dan Pelatihan secara langsung pengerjaan ELISA. Kolaborasi workshop ini bertujuan untuk membuka kesempatan bagi para akademika FKUI, UI, dan peneliti untuk memahami prinsip dasar ELISA dan aplikasi metode ELISA dalam tujuan riset khususnya penemuan kandidat obat herbal anti aging.
Jenis Kegiatan
1. Massive Online Open Courses (MOOCS)
Kegiatan ini diselenggarakan dengan metode MOOCS berbasis video e-learning yang dapat diakses oleh peserta secara online. MOOCS terdiri dari beberapa pembicara pada masing-masing bidang keahlian yang memaparkan materi berkaitan dengan seminar dan workshop. Kegiatan MOOCS akan dilakukan selama seminggu mulai tanggal 21 s.d 28 April 2024.
Program Massive Open Online Courses (MOOCS) membawa manfaat yang sangat besar bagi peserta workshop dan peneliti lainnya. MOOCS memberikan akses luas terhadap materi-materi yang disampaikan oleh para ahli di berbagai bidang, memungkinkan peserta untuk meningkatkan pemahaman topik secara mendalam tanpa terbatas oleh jarak maupun waktu. Selain itu, MOOCS juga menyediakan platform untuk berinteraksi dengan sesama peserta dari berbagai latar belakang, memfasilitasi pertukaran gagasan, dan kolaborasi yang berpotensi menghasilkan inovasi. Kemudahan akses dan fleksibilitas waktu belajar membuat MOOCS menjadi pilihan yang sangat informatif dan nyaman bagi peserta workshop / peneliti lainnya.
Narasumber dan fasilitator FKUI juga tidak lupa membuat quiz sebagai evaluasi untuk peserta akan pemahaman penyampaian topik dalam MOOCS.
Pemateri MOOCS pada kegiatan workshop kali ini selain dari Elabscience juga menghadirkan Profesor serta staf Pengajar dari Departemen Farmasi dan beberapa klaster IMERI FKUI. Berikut adalah topik yang dilaksanakan di MOOCS antara lain :
Tabel 1. Narasumber dan Topik MOOCS
Nama | Institusi | Judul Materi |
Prof. Dr. Ade Arsianti, S.Si, M.Si | FKUI | Sambutan dari Ketua Klaster DDRC (Drug Development Research Center) IMERI FKUI |
Bapak Wilzar Fachri, M.Si., Apt. | FKUI | Pembukaan MOOCS oleh Ketua Workshop dan Tanaman Obat Indonesia |
Dr.dr. Adisti Dwijayanti, M.Biomed | FKUI | Teknik Penemuan Obat Herbal |
Prof. Dr. dr. Siti Farida., M.Kes | FKUI | Dinamika Perizinan dan Standardisasi Obat Herbal |
dr. Agian Jeffilano Barinda, PhD. | FKUI |
|
Ibu Norma Nur Azizah, S.Si.,M.Biomed | FKUI | Analisis Differentially Expressed Gene (DEG) Menggunakan Web Server GEO2R |
Bapak Aryo Tedjo, S.Si., M.Si | FKUI |
|
Dr. Rani Wardani Hakim, S.Si, Apt, M.Biomed | FKUI | Prinsip Dasar PCR |
Dr. Fang Qian, PhD | Elabscience |
|
Dr. dr. Tri Juli Tarigan, SpPD. | FKUI | Pemanfaatan Obat Herbal untuk Sindrom Metabolik |
1. Seminar dan Workshop
Pada sesi ini, peserta diberikan beberapa topik yang disajikan dalam bentuk seminar dengan pemaparan materi dari masing-masing Narasumber. Seminar dilaksanakan pada hari Selasa, 23 April 2024, pukul 08.00 s.d 12.00 WIB secara daring dengan Zoom Meeting.
Tabel 1. Daftar Narasumber Seminar
Nama | Institusi | Judul Materi |
Dr. Gede Budi
Krisnamurti, S.Farm., M.Biomed |
FKUI | Aplikasi PCR dalam Penemuan
Kandidat Obat Herbal di bidang Metabolik dan Aging |
dr. Farid Kurniawan,
SpPD. |
FKUI | Aplikasi ELISA dalam Penemuan
Kandidat Obat Herbal di bidang Metabolik |
Ibu Dini Aulia Cahya, M.Biomed | FKUI | Aplikasi ELISA dalam Penemuan
Kandidat Obat Herbal di bidang Aging |
Kemudian Workshop dilaksanakan pada hari Rabu, 24 April 2024, pukul 09.00 s.d 16.00 WIB, di Laboratorium Metabolic Disorder, Cardiovascular and Aging Research Center (MVA) IMERI FKUI dengan topik workshop : Aplikasi PCR dan ELISA dalam Penemuan Kandidat Obat Herbal Anti Aging.
Tabel 2. Rangkaian Acara dan Daftar Fasilitator Workshop
Nama | Institusi | Judul Materi |
|
FKUI | [Demo] Aplikasi PCR dalam
Penemuan Kandidat Obat Herbal di Bidang Metabolik dan Aging |
|
FKUI dan Elabscience | [Workshop] Aplikasi ELISA
dalam Penemuan Kandidat Obat Herbal di Bidang Metabolik dan Aging (CDKN2A) |
2. Peserta
Peserta yang mengikuti kegiatan MOOCS, seminar, dan workshop antara lain mahasiswa, peneliti, dan juga staf pengajar universitas di luar UI.
Dokumentasi Rangkaian Kegiatan Workshop
Kegiatan workshop di hari Rabu, 24 April 2024 diawali dengan Pembukaan dan Pembagian Peserta ke dalam beberapa kelompok. Setelah itu, dilakukan perkenalan produk dari PT Indogen Intertama dan Elabscience secara singkat.
Workshop dimulai dengan demo running ELISA secara langsung dari Mr. Zhang Yang, merupakan Senior R&D dari Elabscience. Dalam demonstrasi nya, Mr. Zhang menunjukkan proses penggunaan ELISA Kit dari Elabscience, khususnya dengan menggunakan ELISA kit nomor catalog E-EL-H2327 untuk marker Human CDKN2A (Cyclin Dependent Kinase Inhibitor 2A).
Demo ELISA dilakukan oleh Mr. Zhang Yang (Senior R&D Elabscience) dan Alexa Luo (Sales Manager Elabscience). Saat demo running ELISA oleh Mr. Zhang Yang berlangsung, peserta workshop dengan antusias bertanya kepada Mr. Zhang Yang dan Alexa Luo. Peserta workshop juga diberi kesempatan untuk mencoba prosedur ELISA saat demo berlangsung.
Setelah demo selesai, peserta akan hands-on dalam pelaksanaan prosedur ELISA dengan bimbingan para ahli dari Departemen Farmasi dan IMERI FKUI. Peserta workshop juga melakukan pembacaan hasil metode ELISA menggunakan ELISA reader, serta melakukan pengolahan data bersama dengan para ahli dari FKUI dan Elabscience.
Workshop dengan topik “Aplikasi ELISA dalam Penemuan Kandidat Obat Herbal di Bidang Metabolik dan Aging (CDKN2A)” berjalan dengan lancar dan sukses. Acara ditutup dengan sesi foto bersama antara panitia dan peserta workshop sebagai kenang-kenangan akan momen berharga yang telah dibagikan bersama.
PT Indogen Intertama telah menjadi partner yang terpercaya dalam menyediakan reagen dan ELISA Kit bagi peneliti dan user di berbagai sektor industri. Untuk melihat rangkaian kegiatan workshop kami sebelumnya, silakan kunjungi link berikut:
2. Workshop 2 Serba-serbi Ekstraksi DNA: Persiapan Sampel Dan Teknik Ekstraksi DNA
3. Workshop I ELISA: Pengukuran Kadar Leptin Metode ELISA